Jokowi Berbicara Tentang Proses Penempatan ASN ke IKN Tahun Ini

by -114 Views

Kamis, 29 Februari 2024 – 23:14 WIB

Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjelaskan proses pemindahan aparatur sipil negara (ASN) ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur. Menurut dia, pemindahan ASN ke IKN Nusantara tentu dilakukan secara bertahap.

Karena, kata Jokowi, pemerintah harus menyiapkan berbagai fasilitas untuk ASN di IKN Nusantara. “ASN ini akan dipindah secara bertahap, karena kita harus siapkan fasilitas pendukung,” kata Jokowi pada Kamis, 29 Februari 2024.

Misalnya, Jokowi mengatakan fasilitas pendukung yang disiapkan seperti perumahan, sekolah hingga rumah sakit di IKN Nusantara. Menurut dia, hal-hal lainnya juga perlu disiapkan seperti mengelola manajemen yang tentunya tidak mudah.

Akan tetapi, Jokowi optimis bahwa IKN akan menjadi kota yang hidup dalam satu dekade kedepan. “Kita perkirakan dalam 10 tahun kota ini akan menjadi kota yang hidup, yang dihuni oleh masyarakat kita,” ucapnya.

Sebelumnya diberitakan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan mulai bekerja di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur pada bulan Juli 2024. Rencananya, Presiden Jokowi juga akan melaksanakan Upacara Peringatan Hari ke-79 Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia di Istana Presiden, IKN Nusantara pada 17 Agustus 2024.

Selain Jokowi, rencananya Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuldjono juga akan berkantor di IKN Nusantara pada pertengahan tahun 2024. “Pak Basuki Juli. Saya Juli,” kata Jokowi pada Kamis, 29 Februari 2024.

Adapun, Jokowi alasannya berkantor di IKN Nusantara bulan Juli 2024 itu karena ingin menunggu infrastruktur lainnya selesai dulu. “Saya nunggu airport jadi, jalan tol jadi,” ujarnya.